Ibu, Untuk sosok yang begitu mulia ini, entah apa lagi yang harus kita lakukan
untuk membalas budi pada sosok Ibu walau kasihnya tak akan bisa kita rinci, tapi minimal kita berupaya untuk selalu taat dan berusaha untuk selalu membuatnya bahagia.
Beberapa contoh ucapan selamat hari ibu di bawah ini mungkin bisa membantu kalian yang sedang mencari ucapan dalam rangka menyambut datangnya hari ibu Tanggal 22 Desember besok, puisi hari ibu ini hanya sekedar referensi saja, silahkan kalian mengembangkan imajinasi sendiri untuk membuat kata kata selamat hari ibu yang tulus kalian persembahkan untuk sang Ibu.
Andai aku bisa, bunda
Kan kubalas segenap cinta dan kasihmu
Andai aku mampu, bunda
Kan kupersembahkan seterang kilauanmu,
sehangat dekapanmu, setulus kasihmu,
dan sebijak nasihatmu
Ibu...
Kau selalu ada untukku dengan semua curahan perhatianmu
Kau selalu jaga aku saat aku sakit, Saat aku terjatuh,
saat aku menangis, Saat aku kesepian, walau kau selalu kususahkan
Kau tetap tersenyum penuh kasih padaku...
IBU….
Sembilan bulan engkau berjuang mengandungku
Lalu engkau bertaruh nyawa melahirkanku
Perjuanganmu sungguh berat Ibuku..
Maafkanlah aku Ibu
Yang tak pernah berterimakasih atas jasamu..
A man's work is from sun to sun, but a mother's work is never done.
I Love you Mom :*
A mother is a person who seeing there are only four pieces of pie for five people, promptly announces she never did care for pie. ~Tenneva Jordan
Untuk Ibu yang selalu tulus mencurahkan kasih sayangnya kepada kita, tak akan ada kata cukup untuk membalasnya. Membalas semua pengorbanannya, semua perhatiannya. Surga berada ditelapak kaki Ibu, mari kita tambahkan lagi dosis sayang kita terhadap ibu. Bukan hanya pada tanggal 22 desember ini saja, tapi kapanpun..mari kita lebih berbakti lagi kepada Ibu.
No comments:
Post a Comment